Daftar Harga Kanopi Per Meter 2024 (Lengkap)

Kanopi merupakan atap tambahan yang biasa dipasang di atas teras dan carport. Fungsi utama dari atap ini adalah untuk melindungi area di bawahnya dari panas dan hujan. Selain itu, kanopi juga dapat menambah keindahan eksterior rumah. Harga kanopi per meter saat ini sangat bervariasi.

Ada banyak hal dapat mempengaruhi variasi harga kanopi per meter 2023 tersebut. Beberapa di antaranya adalah jenis, design, dan grade kualitas material. Dengan demikian, Anda yang ingin menghemat budget pemasangan kanopi dapat memilih kanopi jenis tertentu dengan design sederhana.

Jenis Atap Kanopi

Jenis material atap kanopi merupakan faktor utama yang menentukan harga kanopi per meter. Berikut Rumarumi sajikan beberapa jenis kanopi yang dapat Anda pilih.

1. Kanopi Solartuff

Kanopi-Solartuff

Kanopi solartuff adalah kanopi bening seperti kaca. Namun, meski tampilannya seperti kaca, kanopi ini tidak mudah pecah. Kanopi solartuff bersifat keras dan agak lentur. 

Material yang mampu meredam suara bising ini cocok untuk Anda yang ingin memiliki teras dengan pencahayaan yang lebih baik di siang hari. Namun, Anda harus sering membersihkan kanopi ini agar terlihat tetap bening.

2. Kanopi Go Green

Kanopi-Go-Green

Atap kanopi go green merupakan atap baja ringan yang ramah lingkungan dan terjangkau. Material yang digunakan untuk membuat kanopi ini bisa didaur ulang dan tidak mengandung racun. Anda dapat memakai atap ini untuk berbagai bagian rumah dan style beragam.

3. Kanopi Onduline

Kanopi-Onduline

Jika atap kanopi lama Anda tidak dapat meredam suara hujan, Anda dapat menggantinya dengan kanopi onduline. Selain mampu meredam suara hujan, kanopi onduline juga kokoh dan tahan karat. Produsen onduline juga memberi garansi produk 15 tahun tidak bocor.

4. Kanopi Alderon

Kanopi-Alderon

Atap kanopi Alderon terbuat dari material uPVC yang terdiri dari dua lapisan dengan rongga di tengahnya. Desain ini membuat alderon dapat meredam suara hujan dan udara panas. Alderon dapat bertahan sedikit lebih lama dari onduline karena memiliki feature anti-UV. 

5. Kanopi Zincalume

Kanopi-Zincalume

Zincalume atau galvalume atau spandek terbuat dari campuran seng, alumunium, dan silicon. Perpaduan material ini membuat atap zincalume tahan terhadap korosi. Namun, jenis atap ini tidak dapat meredam udara panas dan suara air hujan.

6. Kanopi Polycarbonate

Kanopi-Polycarbonate

Atap kanopi polycarbonate adalah kanopi transparan yang mudah dibersihkan. Harga kanopi polycarbonate juga terjangkau. Namun, atap ini cenderung tipis dan tidak mampu menahan udara panas. Ketika membeli kanopi ini, pilihlah yang anti-UV.

Jenis Rangka Kanopi

Jenis-Rangka-Kanopi

Ketika membuat kanopi, Anda tidak hanya perlu mempertimbangkan jenis atap kanopi yang akan digunakan. Tapi, Anda juga perlu memikirkan jenis rangka kanopi apa yang hendak digunakan. 

Pemilihan rangka ini tidak hanya akan mempengaruhi ketahanan kanopi tapi juga mempengaruhi biaya atau harga kanopi teras rumah secara keseluruhan. Berikut jenis rangka kanopi yang banyak dipilih oleh masyarakat.

  • Baja ringan: Kelebihan rangka kanopi baja ringan adalah tidak mudah memuai dan menyusut dan tidak mudah berkarat. Harga kanopi per meter baja ringan cukup terjangkau. Biaya jasa pemasangan kanopi galvalume juga tergolong terjangkau karena prosesnya cepat.
  • Besi Hollow: Rangka kanopi besi hollow mudah dipasang, kuat, dan tahan lama jika dilapisi cat anti karat. Harga kanopi besi hollow per meter tergantung pada ukuran dan ketebalan besi hollow. Misalnya harga kanopi hollow 4×4 lebih murah daripada harga kanopi ukuran 4×6.
  • Kayu: Rangka kanopi kayu menawarkan tampilan klasik dan elegan. Jenis rangka ini cukup mudah dipasang dan tidak mahal. Namun, kebanyakan jenis kayu rentan dimakan rayap.

Baca juga: Harga Borong Kerja Kanopi Per Meter

Harga Kanopi per Meter Terbaru Berbagai Jenis

Harga-Kanopi-per-Meter-Terbaru-Berbagai-Jenis

Berapa harga kanopi per meter? Berikut daftar harga kanopi 2023 untuk berbagai jenis kanopi. Namun, perlu diingat bahwa harga ini mungkin tidak sama di setiap kota.

Harga Kanopi Go Green

Harga kanopi per lembar go green dengan ketebalan 1,4 mm adalah sebagai berikut.

Ukuran Kanopi Go GreenHarga
3×0,8 mRp115.000
2,4×0,8 mRp90.000
2,1×0,8mRp80.000
1,8×0,8mRp70.000

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
Go GreenKanopi Besi HollowRp340.000
Go Green MinimalisBaja Ringan, tebal 7,5mmRp245.000
Go Green ModernRp270.000
Go GreenBaja Ringan Double, reng 33, profil c7dRp330.000
Go GreenBaja Ringan Alt 2 4×6Rp365.000

Harga Kanopi Solartuff

Harga atap solartuff sedikit lebih daripada atap kanopi go green. Berikut ini daftar harganya.

Jenis Atap Kanopi SolartuffHarga
Greca 1,8×0,82 m, tebal 0,8cmRp240.000
Roma 1,8×0,86 m, tebal 0,8cmRp240.000
Trimdeck 1,8×0,83m, tebal 0,8cmRp240.000

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
Solartuff Besi Galvanis 4×6Rp800.000
SolartuffBaja RinganRp490.000
Solartuff tebal 3mmGalvanis B anti karatRp1.260.000

Harga Kanopi Alderon

Kanopi Alderon cukup populer di tengah masyarakat. Berikut ini harga atap kanopi Alderon.

Jenis Kanopi AlderonHarga/m2
Double Layer Warna Biru, Putih, atau Abu-abu (Doff) Rongga 10mmRp180.000
Double Layer Semi Transparan, Rongga 10mmRp225.000
Single Layer RomaRp65.000
Single Layer Trimdeck/GrecaRp69.000

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
AlderonBesi Hollow Alt 1 (4×4)Rp580.000
Besi Hollow Alt 2 (4×6)Rp615.000
Baja Ringan Double (reng 33, profil c7d)Rp575.000

Harga Kanopi Onduline

Di bawah ini daftar harga atap kanopi onduline.

Jenis dan Ukuran Atap KanopiHarga/Lembar
Onduline Coklat, ukuran 1×0.4 m, tebal 0,3 cmRp160.000
Onduline Hitam, ukuran 2×0,95 m, tebal 0,3 cmRp210.000

Baca juga: Model Kanopi Baja Ringan Minimalis Modern

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
Onduline Baja Ringan Double, Reng 33, Profil c7dRp395.000
Besi Hollow Alt 1 (4×4)Rp380.000
Besi Hollow Alt 2 (4×6)Rp410.000

Harga Kanopi Zincalume

Zincalume atau spandek dijual dalam beberapa jenis dan ukuran ketebalan. Berikut ini daftar harga per meternya

Nama Atap KanopiHarga/m2
Spandek Pasir Polos, tebal 0,25 mmRp45.000
Spandek Pasir Polos, tebal 0,35Rp70.000
Spandek Pasir (Merah, Hitam, dan Hijau) tebal 0,35RP80.000
Spandek Non PasirRp70.000

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
Spandek 0,35Baja Ringan Double, profil7cd dan reng 33.RP340.000
Spandek 0,35Besi Hollow Alt 1 (4×4)Rp370.000
Besi Hollow Alt 2 (4×6)Rp410.000

Harga Kanopi Polycarbonate

Kanopi polycarbonate memiliki banyak peminat di Indonesia. Salah satu alasannya adalah harga atap kanopi sebanding dengan kualitasnya.

Nama Atap KanopiHarga/m2
Polycarbonate ketebalan 4 mmRp990.000
Polycarbonate ketebalan 10 mmRp. 2.900.000
Polycarbonate ketebalan 5 mmRp1.900.0000

Harga Atap dan Rangka Kanopi

Nama Atap KanopiNama Rangka Harga/m2
Polycarbonate flat/lengkung (ketebalan tipis)Pipa stainless 304, ketebalan 1,2 mmRp700.000
Hollow Stainless 4×4 304, ketebalan 1,2 mmRp790.000
Baja Ringan doubleRp370.000

Harga kanopi per meter sangat bervariasi karena atap kanopi dan rangka kanopi tersedia dalam banyak pilihan material dan ukuran. Atap kanopi yang paling murah adalah sekitar Rp45.000 dan harga atap plus rangka kanopi yang paling murah adalah Rp160.000 per meter.

Photo of author

rumarumi

Make Your Best Home