Harga Cat Genteng

Cat tak hanya digunakan sebagai pelapis pada dinding rumah, melainkan juga bisa digunakan untuk menjadi lapisan pada atap atau genteng, untuk kali ini, kami akan memberikan segudang informasi terkait cat genteng yang dapat kalian gunakan beserta merek, jenis, dan juga harga lengkapnya.

Pengenalan Cat Genteng

harga cat genteng 5 kg

Cat genteng biasanya menggunakan formula khusus agar bisa berfungsi secara maksimal di atau rumah atau genteng.

Untuk merek dari cat genteng sendiri juga sangatlah beragam, dengan tawaran mulai dari 4 kg sampai 2.5 liter an.

Lantas kenapa genteng harus dicat?

Pertanyaan tersebut mungkin sempat timbul di benak kalian. Karena, sebagian banyak orang memilih untuk tidak memakai cat pada lapisan gentengnya.

Nah, alasan dari pengecatan pada genteng ini ialah kalian akan mendapatkan beberapa manfaat seperti:

  • Rumah akan bisa terlindungi dari cuaca yang ekstrem.
  • Penggunaan genteng akan menjadi lebih awet.
  • Genteng menjadi tidak gampang bocor.
  • Dapat menambah nilai estetika pada rumah.

Supaya kalian tidak salah dalam memilih kebutuhan cat untuk genteng kalian, sebaiknya simak baik – baik ulasan berikut ini.

Jenis Cat Genteng

harga cat genteng 20 kg

Terdapat beberapa jenis cat genteng yang perlu kalian ketahui.

Dengan berbagai jenis yang ada, maka kalian juga perlu untuk menyesuaikan jenis cat dengan material atap rumah, supaya genteng yang ada dapat lebih tahan lama, bersih, serta bebas bocor.

Nah, berikut ini adalah beberapa jenis cat genteng tersebut, antara lain:

1. Styrene Acrylic

Kelebihan cat genteng untuk jenis styrene acrylic ialah daya tahan yang kuat pada perubahan cuaca ekstrem dan juga dapat melindungi genteng terhadap jamur serta lumut.

Hasil akhir yang ditampilkan juga akan terlihat glossy.

Jenis cat satu ini sangat cocok untuk material genteng yang berasal dari tanah liat, asbes, serta beton.

2. Alkyd Synthetic

Cat genteng jenis satu ini mempunyai finishing yang terlihat glossy, tahan dengan cuaca serta jamur, dan juga mempunyai ketahanan yang lumayan baik.

Jenis cat genteng alkyd synthetic pada umumnya dimanfaatkan terhadap genteng yang menggunakan bahan tanah liat maupun atap beton.

3. Zinc Chromate Primer

Cat genteng satu ini secara khusus dimanfaatkan pada genteng metal.

Pemakaian genteng metal sekarang ini kerap kali dimanfaatkan sebab mempunyai ketahanan yang lebih baik daripada jenis genteng yang terbuat dari tanah liat.

Hindari juga untuk memakai cat genteng sembarangan pada material metal, serta sebaiknya memakai zinc chromate primer guna melindungi material metal / logam dari korosi dan juga karat.

Kandungan zinc yang ada di dalam cat ini juga akan membantu genteng supaya menjadi semakin awet.

4. Cat Waterproof

Cat waterproof menjadi salah satu bintang pada sebagian besar orang sebab sifat utamanya yang tahan air atau anti bocor da juga anti jamur, anti leleh, serta anti alkali.

Tak hanya itu saja, pada cat genteng jenis ini juga dapat dimanfaatkan di dalam beragam material genteng seperti asbes, beton, tanah liat, kayu, dan juga seng.

Tak hanya itu saja, cat jenis satu ini juga mempunya pelapis elastis sehingga bisa menutupi retak rambut.

Beberapa cat anti air pun dipasarkan dengan berbagai pilihan warna yang menarik, sehingga juga dapat dimanfaatkan untuk bagian dalam ruangan.

5. Resin Akrilik

Hasil akhir untuk cat genteng jenis resin akrilik ialah berupa glossy serta sangat pas untuk digunakan pada genteng yang terbuat dari tanah liat, asbes, serta beton.

Adapun kelebihan dari penggunaan cat ini, yaitu mempunyai lapisan film yang keras, cepat kering, serta ketahanan yang kuat dengan air.

Apabila kawasan rumah kalian mempunyai curah hujan yang tinggi, maka jenis cat genteng satu ini sangat cocok untuk digunakan.

6. Vernis Thinner

Sesuai dengan namanya, cat satu ini memiliki bahan dasar berupa thinner yang mana hasil akhirnya akan menimbulkan warna yang glossy serta tahan pada cuaca panas.

Adapun kelebihan lain dari cat genteng vernis thinner ini, yaitu warnanya yang tidak mudah pudar serta dapat menjaga warna dasar genteng supaya lebih tahan lama.

Ciri Cat Genteng Berkualitas

harga cat genteng terbaik

Terdapat banyak sekali merek cat genteng yang ditawarkan di pasaran. Namun hal yang paling penting adalah memilih cat genteng yang benar – benar berkualitas.

Terkait akan hal tersebut, maka kalian dapat mengamatinya dengan mengetahui beberapa ciri – ciri dari genteng yang berkualitas berikut ini:

  • Cepat kering ketika diaplikasikan pada genteng.
  • Memiliki daya lapis maupun tutup yang bagus.
  • Tahan air atau dengan kata lain waterproof.
  • Tahan pada perubahan cuaca ekstrem.
  • Memiliki daya lekat yang baik.
  • Anti jamur.

Kalian dapat memperhatikan keunggulan yang ditawarkan pada masing – masing produk serta menjadikannya untuk sebagai bahan pertimbangan.

Apabila kalian merasa kurang yakin, maka kalian juga dapat bertanya – tanya secara langsung kepada kerabat atau orang yang berkompeten dalam bidang pembangunan untuk meminta masukan mana produk cat genteng yang bagus.

Baca: Harga Cat Kayu Avian

Harga Cat Genteng Terbaru

Setelah mengetahui beragam informasi terkait di atas, berikut ini akan kami berikan daftar harga cat genteng yang dapat kalian jadikan sebagai patokan sebelum membelinya, antara lain:

1. Nippon Paint Matex

harga cat genteng no drop 5 kg

Kelebihan:

  • Tidak menyerap panas ke dalam bagian rumah.
  • Mempunyai varian warna sangat bervariasi.
  • Murah serta memiliki kualias yang bagus.
  • Cat tidak mudah untuk mengelupas.
  • Tahan terhadap terik matahari.

Kisaran Harga: Rp50.000 / liter

2. Dulux Watershield

harga cat genteng mengkilap

Kelebihan:

  • Dapt digunakan dalam jangka waktu yang panjang.
  • Dapat melindungi terhadap jamur dan juga lumut.
  • Memiliki hasil akhir yang glossy.
  • Cat tebal dan juga tahan lama.

Kisaran Harga: Rp167 ribu / 2,5 liter

3. No Drop

harga cat genteng propan 20 kg

Kelebihan:

  • Dapat dimanfaatkan sebagai cat dinding.
  • Tahan dalam penggunaan jangka lama.
  • Tahan terhadap cuaca yang ekstrem.
  • Memiliki cat yang tebal.
  • Anti rembes.

Kisaran Harga: Rp47.000 / kg

4. Avian Paint Avitex Roof

harga cat genteng paling murah

Kelebihan:

  • Cat genting yang digunakan secara khusus untuk material atap tanah liat.
  • Memiliki daya tahan yang sangat awet.
  • Cepat kering pada saat digunakan diaplikasikan.

Kisaran Harga: Rp119.000 / 4 kg

5. Jotun Jotaproof

Jotun Jotaproof

Kelebihan:

  • Bersahabat hampir dengan seluruh jenis atap (kecuali beton).
  • Hasil akhirnya adalah matte.
  • Penggunaan jangka lama.
  • Anti bocor

Kisaran Harga: Rp146.000 / 2,5 liter

6. Envi Roof Paint

Envi Roof Paint

Kelebihan:

  • Terbuat dari bahan 100% akrilik.
  • Bisa mengering dalam kurung waktu 1 – 2 jam.
  • Tersedia dalam 12 pilihan warna.
  • Tak hanya dapat digunakan untuk genteng, cat ini juga sangat cocok untuk dipakai menggunakan cat plafon atau tembok.

Kisaran harga: Rp46.000 / kg

7. Propan Glasskote

Propan Glasskote

Kelebihan:

  • Tersedia sampai kemasan 20 liter untuk kawasan atap yang lebih luas.
  • Memiliki warna yang pigmented, sehingga tidak akan cepat pudar.
  • Cocok digunakan pada tanah liat, genteng asbes, serta beton.
  • Memiliki daya rekat yang kuat.
  • Anti jamur serta anti lumut.

Kisaran harga: Rp140.000 / 2,5 liter.

8. Belazo

Belazo

Kelebihan:

  • Anti bocor serta mampu mengatasi masalah terhadap genteng lama yang bocor.
  • Bisa membantu mencegah pertumbuhan jamur dan juga lumut.
  • Dapat mengatasi masalah keretakan terhadap genteng.
  • Tidak mudah untuk mengelupas.
  • Tekstur yang tidak lengket.

Kisaran harga: Rp170.000 / 2,5 liter.

9. Nippon Roof Coating

Nippon Roof Coating

Kelebihan:

  • Bisa digunakan langsung terhadap material beton, tanah liat, asbes, dan yang lainnya.
  • Mempunyai daya tahan yang sangat baik.
  • Warna yang dihasilkan adalah glossy.
  • Lapisan film keras serta sangat kuat.
  • Waktu mengering sangatlah cepat.

Kisaran harga: Rp269.500 / 2,5 liter.

10. Mowilex

Mowilex

Kelebihan:

  • Terbuat dari bahan yang diformulasikan secara khusus untuk meningkatkan daya tahan pada air.
  • Efektif dalam menghentikan kebocoran yang berasal dari lubang kecil sera kertakan pada atap.
  • Dapat diaplikasikan terhadap beragam jenis material atap.
  • Di dalamnya mengandung pigmen besi oksida.
  • Dapat bertahan pada sinar UV serta hujan.
  • Terbuat dari 100% emulsi akrilik.

Kisaran harga: Rp160.000 / 2,5 liter.

11. Tamitex

Tamitex

Kelebihan:

  • Ramah lingkungan sebab berbahan dasar air, bebas merkuri, serta bebas dari timbal.
  • Bisa dimanfaatkan dalam mengecat paving stone, rambu jalan, serta lapangan tenis.
  • Dapat melindungi permukaan genteng terhadap sinar UV.
  • Anti lumut dan juga anti jamur.
  • Tahan pada segala jenis cuaca.

Kisaran Harga: Rp160.000 / 2,5 liter

12. Cat Lainnya

Selain cat yang ada di atas, ada juga jenis dengan harga cat genteng bagus lainnya yang dapat kalian gunakan, yaitu:

MerkSatuanHarga
Cat Genteng Express1 kgRp50.000
Cat Genteng Disnilux2,5 literRp140.000

 

Photo of author

rumarumi

Make Your Best Home