Harga Batu Split per Kubik

Harga batu split / kerikil , pasir yang bersaing, menjadi material terpenting pada saat membangun pondasi, khususnya pondasi rumah maupun gedung yang tidak bertingkat tinggi.

Untuk batu kerikil atau split itu sendiri merupakan batuan dengan ukuran 2mm hingga 75mm, dimana masing – masing ukuran memiliki kegunaan serta fungsi yang berbeda.

Batu jenis ini biasanya dijual dalam satu bak truk engkel, satu bak pick up, dan juga satu bak truk tronton.

Kerikil atau split ini juga memiliki beberapa jenis berbeda dengan kegunaan yang berbeda pula, untuk lebih jelasnya perhatikan penjelasan di bawah ini.

Jenis – Jenis Batu Split

harga batu split 3 per 5

Sebelum membeli batu split, kalian harus mengetahui beberapa jenisnya agar batu yang dibeli sesuai dengan kebutuhan, diantaranya ialah sebagai berikut:

1. Batu Gajah / Boulder Elephant Stone

Keterangan:

  • Mempunyai ukuran yang paling besar dari jenis batu split.
  • Dipakai sebagai menimbun lahan yang terletak di kawasan pantai.

2. Batu Split Jenis Agregat A

Keterangan:

  • Berasal dari campuran beberapa jenis ukuran dari batu split.
  • Terbuat dari komposisi abu batu, batu split ukuran 10 – 20 mm & 30-50 mm.
  • Pada umumnya dimanfaatkan untuk bahan pengecoran dinding.

3. Batu Split Jenis Agregat B

Keterangan:

  • Berasal dari bahan campuran abu batu, batu split seluruh ukuran.
  • Biasanya dipakai untuk bahan timbunan awal pada proses pengerasan jalan.

4. Batu Split Jenis Agregat C / Batu Asalan

Keterangan:

  • Terbuat dari bahan campuran tanah, batu split, abu batu, pasir batu serta komposisi lain yang tidak beraturan.
  • Pada umumnya dimanfaatkan sebagai bahan timbunan lahan maupun reklamasi.

5. Batu Split Ukuran 0 – 5 mm / Abu Batu

Keterangan:

  • Memiliki ukuran yang paling lembut dan halus.
  • Biasanya dipakai sebagai bahan campuran pengaspalan atau sebagai pengganti pasir.
  • Menjadi bahan utama pada membuat gorong – gorong da n batako press.

6. Batu Split Ukuran 5 – 10 mm

Keterangan:

  • Pada umumnya dipakai sebagai bahan campuran pengaspalan jalan, mulai dari jalan yang ringan hingga kelas 1.
  • Menjadi bahan aspal mixed plant atau aspal hot mixed.

7. Batu Split Ukuran 10 – 20 mm

Keterangan:

  • Biasanya dipakai sebagai bahan pengecoran semua jenis konstruksi bangunan, mulai dari yang ringan hingga berat.
  • Biasa digunakan pada bangunan gedung bertingkat, bantalan kereta api serta tiang pancang.

8. Batu Split Ukuran 20 – 30 mm

Keterangan:

  • Pada umumnya dipakai sebagai bahan pengecoran lantai.

9. Batu Split Ukuran 30 – 50 mm

Keterangan:

  • Pada umumnya digunakan sebagai dasar badan jalan sebelum menggunakan bahan material bangunan yang lain.

Jenis Batu Split untuk Proyek

harga batu split m3

Sedangkan di dalam suatu pembangunan proyek, batu split terbagi menjadi beberapa bagian khusus, diantaranya ialah sebagai berikut:

1. Batu Tabur

Keterangan:

  • Mempunyai ukuran yang kecil.
  • Dikenal juga sebagai batu sikat.
  • Cara menggunakannya dengan cara menaburkan nya lalu direkatkan di tempat – tempat yang diinginkan.

2. Batu Tempel

Keterangan:

  • Sesuai dengan namanya, cara menggunakan batu ini dengan cara di tempel.
  • Mempunyai bentuk yang pipih, untuk memudahkan batu menempel di permukaan dinding atau lantai rumah.

3. Batu Bentukan

Keterangan:

  • Batu yang digunakan untuk membuat furniture seperti meja dan kursi serta sebagai bahan dasar pembuatan patung.
Baca juga: Harga Batu Alam

Harga Batu Split

Berikut adalah harga batu split terbaru:

Jenis Batu SplitSatuanHarga
Batu Split/Batu Kerikil1 KGRp5.000
Batu split 1 : 2 karungan15 kgRp25.000
Batu Split 1-2 Screaning BescoseM3Rp150.000
Batu split biasa1/2 kijangRp160.000,00
Batu Split 1-2Per KubikRp240.000
Batu Split1 Kijang PickupRp300.000
Batu Split EngkelM3Rp950.000
Abu Batu Split Skrining Sirtu7 KubikRp1.400.000
Batu Split Kali5,5 M3Rp1.550.000
Batu Split Untuk Cor6,2 M3 bak dumpRp1.600.000
Batu Split 5.5 Grade AM3Rp1.600.000
Batu Split Super6 KubikRp1.600.000
Batu Split 10-20 mm8 KubikRp1.664.000
Batu Split Cor7 KubikRp1.800.000
Batu Split 20-30 mm8 TrukRp2.184.000
Batu Split Tronton23 M3Rp5.000.000
Batu Split 30-50 mm20 TrukRp5.400.000

Selain itu, untuk pembelian besar, dapat menggunakan list harga di bawah ini:

Nama MaterialHarga
Batu split / kerikilRp1.600.000 / 1 truk engkel
PasirRp1.800.000 / 1 truk engkel
Batu kali pecah / belahRp1.500.000 / 1 truk engkel

Dalam pembuatan RAB (rencana anggaran biaya), satuan yang dipakai untuk menghitung ialah m3 (meter kubik). Sehingga dibutuhkan konversi satuan dari volume bak truk menjadi per kubik.

Supaya dalam merencanakan perhitungan rencana anggaran biaya (RAB) lebih mudah serta cepat, maka disajikan informasi terkait harga batu kali, pasir, serta kerikil / batu split.

Harga Batu Split Sesuai Jenis

Jenis Batu SplitSatuanHarga
Batu Alor50 kgRp280.000
Batu Andesit (30 x 30)m2Rp160.000
Batu Candi (30 x 30)m2Rp120.000
Batu Ambon25 kgRp85.000
Batu Garutm2Rp85.000
Batu Hijau25 kgRp80.000
Batu Italy15 kgRp80.000
Batu Pancawarna25 kgRp70.000
Batu Bali10 kgRp70.000
Batu Kupang25 kgRp75.000

Baca: Harga Batu Bata Merah

Pada dasarnya, batu split ini berfungsi untuk membuat adonan cor beton yang kemudian dicampurkan dengan bahan lainnya seperti pasir serta semen. Dimana peran batu split sangat penting agar konstruksi suatu bangunan menjadi lebih kuat.

Photo of author

rumarumi

Make Your Best Home