PROMO Biaya Tambah Daya Listrik 2024

Penggunaan barang elektronik berlebihan di rumah mengharuskan beberapa orang untuk meningkatkan daya listrik. PLN mengizinkan para pelanggan yang ingin meninggikan daya listrik dengan biaya tertentu. Lantas, berapa biaya tambah daya listrik 2023?

Hal itu sudah sepenuhnya diatur oleh PLN. Bahkan tak jarang PLN memberikan harga promo pada waktu-waktu tertentu melalui program Layanan Paket Listrik Tujuannya agar masyarakat Indonesia semakin produktif berkat kemudahan penyambungan tambah daya.

Namun, pahami dulu alur penambahan dan syarat-syarat yang dibutuhkan. Inilah tandanya kalau Anda perlu meningkatkan daya, dengan begitu tidak ada lagi keresahan listrik turun akibat kelebihan kapasitas daya.

Ikuti pembahasan dari Rumarumi seperti berikut untuk memahami hal-hal seputar penyambungan daya!

Ketentuan Tambah Daya Listrik

Ketentuan-Tambah-Daya-Listrik

PLN akan segera menambahkan daya apabila pelanggan memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan. Tenang, syarat-syaratnya sangat mudah dan dibuat untuk memastikan kalau pelanggan tersebut bertanggungjawab. Perhatikan ketentuannya di bawah ini:

  • Menerima penempatan APP (Alat Pembatas dan Pengukur) PLN di rumah pelanggan.
  • Menjaga peralatan dan perlengkapan PLN dengan baik.
  • Melunasi pembayaran listrik tepat waktu.
  • Melunasi pembayaran susulan apabila tercatat menggunakan listrik berlebih.
  • Membayar ganti rugi apabila APP hilang atau rusak akibat ketidakpedulian pelanggan.
  • Meminta persetujuan PLN jika ingin melakukan pemindahan APP dan perlengkapan PLN lainnya.
  • Melapor kepada PLN paling lama seminggu setelah proses dilaksanakan.
  • Membayar tagihan apabila ada penggunaan listrik yang tidak terukur.

Biaya Tambah Daya Listrik 2023

Biaya-Tambah-Daya-Listrik-2023

Di samping memahami syarat tambah daya listrik, ketahui pula biaya yang dibutuhkan untuk meningkatkan kapasitas daya listrik di rumah agar Anda menyiapkan anggaran yang sesuai. Berdasarkan informasi dari beberapa sumber, inilah biaya normal penyambungan listrik terbaru:

Daya Sebelum PenyambunganDaya Setelah PenyambunganBiaya
450 VA900 VARp421.650
450 VA1300 VARp796.450
450 VA2200 VARp1.639.750
450 VA3500 VARp2.955.450
450 VA4400 VARp3.827.550
450 VA5500 VARp4.893.450
900 VA1300 VARp374.800
900 VA2200 VARp1.218.100
900 VA3500 VARp2.519.400
900 VA4400 VARp3.391.500
900 VA5500 VARp4.457.400
1300 VA2200 VARp843.300
1300 VA3500 VARp2.131.800
1300 VA4400 VARp3.003.900
1300 VA5500 VARp4.069.800
2200 VA3500 VARp1.259.700
2200 VA4400 VARp2.131.800
2200 VA5500 VARp3.197.700
3500 VA4400 VARp872.100
3500 VA5500 VARp1.938.000
4400 VA5500 VARp1.065.900

Baca juga: Biaya Instalasi Listrik Per Titik

Biaya Pembaruan MCB Baru

Biaya-Pembaruan-MCB-Baru

Bukan hanya biaya tambah daya listrik yang perlu ditanggung. Anda juga harus mengganti Miniature Circuit Breaker atau MCB. Alat yang berfungsi sebagai pengendali arus listrik ini memiliki batasan tertentu.

MCB harus diganti, sehingga kapasitas listrik bisa memadai. Untuk membatasi arus listrik sampai 900 VA, MCB yang dibutuhkan minimal memiliki kapasitas 4 Ampere.

Apakah Ada Uang Jaminan Pelanggan?

Apakah-Ada-Uang-Jaminan-Pelanggan

PLN memiliki dua tipe pelanggan, yaitu pelanggan pascabayar dan pelanggan prabayar. Bagi yang termasuk pelanggan pascabayar, ada biaya tambahan yang dinamakan uang jaminan pelanggan.

Besarannya sesuai dengan daya listrik yang ditambahkan. Misalnya, penambahan daya listrik 1.300 VA ke 2.200 VA akan dikenakan UJL Rp219.300. ketetapan ini tidak berlaku untuk pelanggan prabayar.

Cara Tambah Daya Listrik

Pelanggan semakin dipermudah dengan dua macam cara yang dilayani PLN. Anda bisa menambah daya listrik ke kantor PLN langsung atau melalui situs resmi secara daring. Keduanya sama-sama memiliki respons yang cepat. Simak urutan tambah daya secara lengkapnya di bawah ini:

1.     Tambah Daya Melalui Situs Daring

Tambah-Daya-Melalui-Situs-Daring

Cara ini cocok dipakai oleh Anda yang memiliki jadwal padat atau tidak bisa meninggalkan rumah karena beberapa alasan. Anda hanya perlu tersambung ke internet untuk melakukan penambahan daya. Adapun langkah-langkahnya adalah:

  • Siapkan laptop atau ponsel untuk mengakses web.
  • Buka Chrome dan masuk ke web resmi PLN yang beralamat di www.pln.co.id.
  • Pilih menu Perubahan Daya.
  • Klik opsi Ubah Daya.
  • Tekan tombol Setuju ketika muncul kotak Syarat dan Ketentuan penambahan daya. Pastikan telah membacanya sebelum melanjutkan.
  • Anda akan dialihkan ke menu Perubahan Daya/Migrasi.
  • Tambahkan identitas pada kotak yang tersedia. Web akan mencocokkan dengan data yang tersimpan di database.
  • Lakukan pembaruan data jika ada data yang harus diubah.
  • Klik Tarif/Daya Baru untuk menentukan jumlah daya yang mau ditambahkan atau dikurangi.
  • Bagi yang memilih penambahan daya, web akan menampilkan biaya yang harus dibayar.
  • Tekan Hitung Biaya dan beri centang pada kotak Dengan ini saya menyatakan data yang saya isi adalah benar dan saya bersedia mengikuti ketentuan yang berlaku di PT PLN(Persero).
  • Tekan Simpan Permohonan untuk menyelesaikan.

Sesaat Anda memencet tombol tersebut, data akan dikirim ke pusat untuk diproses lebih lanjut. PLN akan mengirimkan email konfirmasi terkait permohonan tambah daya, jadi jangan lupa untuk mengecek kotak email Anda.

Email tersebut berisi tautan konfirmasi dan kode pembayaran. Lakukan pembayaran melalui bank BCA sesuai dengan nominal yang tertera. PLN akan segera menghubungi Anda untuk proses selanjutnya.

2.     Tambah Daya Listrik Melalui Kantor PLN

Tambah-Daya-Listrik-Melalui-Kantor-PLN

Beberapa orang merasa kesulitan apabila menggunakan cara pertama. Dengan mendatangi kantor PLN langsung, Anda akan mendapatkan pelayanan yang cepat. Pahami prosedurnya pada penjelasan di bawah ini:

  • Hubungi layanan pelanggan kantor PLN di kota Anda. Informasi ini bisa ditemukan di internet.
  • Sampaikan bahwa Anda ingin melakukan penambahan daya. Nantinya Anda diminta untuk membawa berkas dan mendatangi kantor PLN setempat.
  • Siapkan dan bawa berkas-berkas yang diperlukan, di antaranya adalah fotokopi KTP pemohon, fotokopi rekening listrik terbaru, denah rumah atau bangunan, dan uang untuk membayar biaya penyambungan, biaya tambah daya listrik dan uang jaminan pelanggan.
  • Temukan bagian layanan pelanggan dan jelaskan maksud kedatangan Anda.
  • Petugas PLN akan membantu Anda untuk mengajukan permohonan.
  • Tunggu sampai PLN selesai memproses permohonan.
  • Anda akan dihubungi kembali sebagai konfirmasi dan dimintai untuk melunasi seluruh pembayaran. PLN akan menginformasikan lagi terkait tahapan selanjutnya.

Baca juga: Biaya Pasang Baru Listrik 3 Phase

Perhatikan Hal Ini Sebelum Menambah Daya Listrik

Perhatikan-Hal-Ini-Sebelum-Menambah-Daya-Listrik

Terdapat beribu alasan mengapa beberapa orang memutuskan untuk menambah daya listrik, seperti kebutuhan usaha, penggunaan barang elektronik yang bertambah hingga kebutuhan listrik karena kerja di rumah.

Keputusan menambah daya berarti Anda akan membayar biaya tagihan listrik yang semakin besar per bulan. Pastikan Anda telah memikirkan hal ini sebelumnya dan bersiap menanggungnya. Jika dirasa penambahan daya listrik akan membebani keuangan rumah tangga, sebaiknya dipertimbangkan lagi.

Ada alternatif lain untuk menghindari listrik anjlok tanpa mengeluarkan biaya lebih, yaitu dengan menghemat penggunaan listrik. Caranya bisa dengan mematikan perangkat elektronik yang tidak dipakai, mematikan lampu, hingga mencabut saklar yang menganggur.

Upaya yang lebih baik yaitu dengan menginstal panel surya di atap, namun upaya ini membutuhkan biaya yang mahal. Melakukan penambahan daya listrik adalah cara mudah dan cepat bagi Anda yang butuh meningkatkan kapasitas listrik.

Biaya tambah daya listrikdari 450 ke 900, 5500 ke 7700, 23000 ke 33000 dan lain sebagainya bisa lebih murah apabila ada promo PLN, sehingga pembelian lebih untung.

Photo of author

rumarumi

Make Your Best Home